Automatic Search Placement
Search Ads Campaign
Search Ads Keywords
Search Ads Planning Tools
Search Ads Creative
Pelaporan Search Ads
Messaging Ads
Paket Aplikasi Global
TikTok Pangle
Iklan terprogram merupakan solusi utama yang bisa Anda gunakan untuk memperkenalkan produk dan layanan kepada audiens. Pada saat yang sama, pengiklan juga harus menghindari pemborosan pengeluaran iklan untuk traffic yang salah. Seiring makin banyaknya kampanye iklan yang menipu, berkualitas rendah, atau tidak efektif, penting untuk mencari traffic berkualitas tinggi dari platform iklan tepercaya.
Sebagai jaringan iklan TikTok for Business, Pangle memberikan traffic yang berkualitas, tepercaya, dan efektif dengan biaya yang hemat. Pangle berinvestasi besar pada teknologi dan keterampilan personel untuk memperkuat sistem antipenipuannya demi memastikan kondisi dan keamanan ekosistem iklan kami tetap terjaga. Investasi Pangle juga menyempurnakan pengalaman Anda lewat sistem metode yang meliputi kapabilitas peninjauan manual, filter otomatis, dan machine learning.
Menangani traffic menipu merupakan tantangan berkelanjutan bagi semua jaringan iklan dan dedikasi kami untuk mengatasi penipuan ini tidak akan berhenti sampai di sini. Kami akan terus berkomitmen memastikan keaslian traffic Anda dan membantu Anda mengoptimalkan pengeluaran iklan demi memperoleh ROI maksimal.
Sistem keamanan traffic Pangle dilengkapi beberapa fitur dan layanan yang mengoptimalkan proses beriklan:
Sumber traffic terverifikasi: Tidak semua traffic itu sama, ada juga beberapa yang berpotensi merugikan. Untuk memastikan keamanan dan kualitas traffic, kami menerapkan prosedur penyeleksian yang ketat untuk menyaring semua developer yang masuk. Kami memverifikasi kualifikasi bisnis developer melalui kerja sama dengan mitra verifikasi seperti Dun & Bradstreet dan Badan Pajak Nasional Jepang.
Pencegatan supercepat: Dengan memanfaatkan serangkaian aturan dan filter, Pangle dapat mengidentifikasi serta mencegat pengguna dan traffic bermasalah sebelum menempatkan iklan Anda. Permintaan iklan yang berasal dari alamat IP atau perangkat yang mencurigakan akan langsung dicegat. Selain itu, jika ada ketidaknormalan pada data aplikasi seperti tingkat penolakan Mitra Pengukuran Seluler (MMP), click-through rate (CTR), atau waktu klik untuk menginstal (CTIT), semua traffic dan permintaan iklan dari aplikasi tersebut akan dicegat agar kampanye Anda tetap aman dan tidak terpengaruh.
Filter canggih: Agar penayangan iklan lebih efisien, kami melacak metrik utama dan melakukan segmentasi anggaran iklan ke dalam berbagai skenario berdasarkan tujuan konversi Anda. Jika indikator kinerja utama aplikasi (seperti click-through rate dan tingkat konversi) melenceng dari tingkat rata-rata, Pangle akan memblokir traffic dari aplikasi terkait untuk melindungi Anda dan pengiklan relevan lainnya dari potensi ancaman traffic berbahaya.
Memblokir aplikasi berbahaya: Meskipun kami selalu berupaya untuk mencegah dan menghapus traffic berbahaya, traffic yang menipu mungkin masih bisa menyusup ke sistem pertahanan platform kami. Karena alasan ini, Pangle menerapkan analisis manual secara rutin pada riwayat data aplikasi jangka panjang, termasuk menganalisis aplikasi yang berpotensi menipu dalam jangka waktu yang tetap. Pangle dapat memblokir aplikasi yang melanggar, bahkan menghapusnya dari jaringan secara permanen jika perlu.
Kami siap mendengar dan menindaklanjuti: Seiring kami terus berupaya melindungi integritas ekosistem, ada kalanya Anda jadi yang pertama menemukan bukti traffic menipu. Oleh karena itu, perwakilan kami akan selalu siap membantu Anda. Jika tim Anda menemukan bukti traffic palsu, sumber yang tidak valid, atau masalah terkait lainnya, silakan kirimkan tiket melalui perwakilan TikTok. Kami akan menyelidiki masalah tersebut dengan cermat, memberikan solusi, dan menerapkan tindakan penanganan masalah yang sesuai. Dengan informasi dari jaringan pengiklan kami di seluruh dunia, kami dapat mengumpulkan data berharga untuk terus memperkuat sistem antipenipuan kami dan membantu semua pihak agar selalu sigap di tengah lanskap yang terus berkembang ini.
Peningkatan berkelanjutan: Demi memenuhi standar industri, Pangle bekerja sama dengan penyedia layanan antipenipuan eksternal untuk mengintegrasikan riset dan inteligensi tingkat lanjut. Selain mitra pengukuran seluler besar seperti Appsflyer, Adjust, dan Branch, kami juga aktif berkomunikasi dengan Pixalate, sebuah platform analitik kepatuhan, privasi, dan perlindungan penipuan iklan terkemuka untuk meningkatkan kapasitas kami dalam mengidentifikasi, mencegat, dan memfilter traffic yang menipu.