Sumber Informasi Kebijakan Iklan
Kebijakan Iklan
Sumber Informasi Kebijakan Iklan
Pengiklan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan Organisasi Nirlaba (NPO)
After Conversion Experience (ACE) merupakan pengalaman pengguna yang dimulai setelah transaksi barang (fisik atau virtual), layanan, atau interaksi berlangsung di platform kami.
Di TikTok, kami berkomitmen untuk melindungi data pribadi, transaksi e-commerce, dan menjaga integritas TikTok. Pengiklan wajib mematuhi semua persyaratan dan peraturan hukum yang berlaku untuk penjualan dan promosi barang dan jasa di yurisdiksi tertentu tempatnya diiklankan. Kebijakan Periklanan kami dirancang untuk melindungi pengguna dari penipuan, dan menjunjung tinggi kepercayaan mereka terhadap kami.
Kebijakan
Anda harus mengirimkan produk sesuai dengan deskripsi yang diiklankan. Jika ada perbedaan pada produk yang diterima, hal tersebut akan berdampak pada kepuasan dan pengalaman pelanggan.
Contoh hal-hal yang tidak diperbolehkan:
Tampilan tidak sesuai dengan deskripsi yang diiklankan (meskipun tidak memengaruhi fungsi atau daya tarik keseluruhan)
Kekurangan fungsional (meskipun tidak memengaruhi kegunaan utama)
Ketersediaan produk kurang dari yang diiklankan
Perbedaan fitur in-app
Adanya kontaminan asing
Produk kedaluwarsa
Kebijakan
Anda harus mengirimkan produk sesuai deskripsi, kualitas, dan fungsi yang diiklankan.
Contoh hal-hal yang tidak diperbolehkan:
Jumlah kurang atau komponen penting tidak ada
Brand, model, atau tampilan berbeda
Kualitas buruk yang membuat produk tidak dapat digunakan
Produk tidak dapat menjalankan fungsi inti
Perbedaan fitur in-app yang memengaruhi penggunaan
Penggunaan bahan palsu
Kebijakan
Anda harus memberikan semua layanan yang dijanjikan dalam iklan atau landing page.
Contoh hal-hal yang tidak diperbolehkan:
Tidak memenuhi komitmen pengiriman
Pengiriman kilat tidak memenuhi rentang waktu yang diiklankan
Tidak memberikan "sampel gratis" yang dijanjikan saat pembelian
Mengenakan biaya untuk jasa pemasangan yang disebutkan gratis dalam iklan
Kebijakan
Anda harus memastikan produk yang dibeli benar-benar dikirim dan sampai ke tangan pembeli sesuai yang dijanjikan.
Contoh hal-hal yang tidak diperbolehkan:
Tidak mengirimkan pesanan
Mengirimkan paket kosong
Menggunakan praktik pengiriman yang menipu
Memalsukan label pengiriman
Informasi penerima tidak akurat
Nomor pelacakan tidak valid atau diduplikasi
Tidak memberikan update secara real-time untuk pelacakan
Rute pengiriman tidak konsisten
Detail pesanan dan data pengiriman tidak cocok
Kebijakan
Anda harus memastikan semua penawaran promosi jelas, akurat, dan transparan untuk mengontrol ekspektasi pengguna dan mencegah kesalahpahaman.
Untuk flash sale, Anda harus:
Memberikan label yang jelas
Mencantumkan dengan jelas apakah sale dibatasi oleh waktu atau kuantitas
Memberikan detail terkait durasi sale dan ketersediaan item
Memberikan detail terkait pembatasan, seperti kelayakan pengguna atau pembelanjaan minimum
Untuk lotre atau giveaway, Anda harus:
Memberikan informasi detail terkait cara partisipasi, distribusi hadiah, dan kriteria pemilihan
Memberikan instruksi yang jelas terkait persyaratan pendaftaran, waktu pengundian, ketersediaan hadiah, dan pembatasan
Untuk pengungkapan biaya yang transparan, Anda harus:
Memberi tahu pengguna tentang biaya atau langganan apa pun di awal
Memberi tahu pengguna jika mereka harus menyelesaikan tugas yang memakan waktu lama, seperti survei
Kebijakan
Anda harus melindungi data pribadi pengguna setelah konversi, menghindari penggunaan yang tidak sah, terutama saat menangani informasi pengiriman, dan tidak menyalahgunakan data pengguna atau mencoba melakukan penipuan keuangan dengan mempromosikan penawaran yang menyesatkan atau menyalahgunakan endorsement dari selebritas untuk menipu TikTok dan penggunanya.
Contoh hal-hal yang tidak diperbolehkan:
Iklan yang menjanjikan hadiah atau reward yang bersifat menipu kepada semua peserta hanya dengan menyelesaikan survei
Catatan: Iklan yang menawarkan partisipasi dalam undian untuk kesempatan memenangkan hadiah setelah menyelesaikan survei mungkin diperbolehkan, asal tidak ada jaminan tersirat yang menyesatkan mengenai hadiah atau reward.
Menunjukkan kupon brand atau gift card palsu melalui sumber pihak ketiga palsu
Menawarkan produk untuk dicoba gratis di luar kategori yang disetujui, seperti kosmetik dengan opsi coba sebelum membeli
Iklan yang menyalahgunakan gambar atau kemiripan dengan selebritas untuk menyesatkan pengguna
Kebijakan
Anda dilarang melakukan promosi dengan harga yang terlalu rendah atau terlalu tinggi untuk menyesatkan atau menipu pengguna.
Contoh hal-hal yang tidak diperbolehkan:
Promosi yang menawarkan potongan harga melebihi 70% dari nilai pasar yang wajar atau produk bundling dengan harga sangat murah
Iklan layanan jangka panjang gratis atau dengan biaya minimal
Produk giveaway dengan nilai yang jauh lebih tinggi daripada nilai produk sebenarnya yang dijual
Kebijakan
Anda harus memastikan bahwa produk aman digunakan oleh pengguna dan mengungkapkan potensi risiko keamanan secara jelas.
Contoh hal-hal yang tidak diperbolehkan:
Risiko cedera fisik, seperti kehabisan napas, luka bakar, sengatan listrik, atau luka yang disebabkan oleh produk
Risiko cedera akibat bahan kimia, seperti reaksi alergi atau gejala kesehatan buruk lainnya karena menggunakan produk
Kebijakan
Anda harus memberikan dukungan pascapembelian yang responsif dan transparan, termasuk kebijakan pengembalian dana yang jelas, layanan pelanggan yang mudah diakses, waktu respons layanan pelanggan yang wajar, dan garansi produk. Anda harus segera merespons pertanyaan dan memberi tahu pengguna estimasi waktu tunggu jika memerlukan eskalasi. Anda dapat melanggar kebijakan kami jika tidak memberikan respons selama beberapa hari.
Kebijakan
Anda harus memastikan pengguna mendapatkan informasi lengkap tentang penagihan rutin atau layanan berbasis langganan sebelum menyelesaikan pembelian. Hal ini termasuk mengungkapkan secara jelas detail langganan, tagihan rutin, dan biaya tersembunyi sebelum checkout. Pengguna harus menyetujui biaya ini secara eksplisit melalui mekanisme persetujuan seperti kotak centang. Selain itu, Anda harus memberikan opsi pembatalan langganan yang mudah diakses tanpa menyulitkan pengguna.
Contoh hal-hal yang tidak diperbolehkan:
Menyembunyikan detail langganan atau mengungkapkannya setelah pembelian
Mengenakan tagihan rutin secara otomatis kepada pengguna tanpa persetujuan
Opsi pembatalan yang sulit diakses atau tidak jelas
Kebijakan
Anda harus memastikan bahwa produk dikemas, diberi label, dan disajikan sesuai dengan ekspektasi yang ditetapkan dalam iklan Anda untuk mempertahankan integritas produk dan pengalaman pelanggan yang positif.
Contoh hal-hal yang tidak diperbolehkan:
Kemasan yang rusak (misalnya, kotak yang hancur) meskipun produk tidak rusak
Label tidak lengkap, seperti tidak ada daftar komposisi bahan atau detail kain salah
Produk tidak mencantumkan informasi penting, seperti peringatan keamanan atau tanggal kedaluwarsa, atau produk pembersih tidak mencantumkan petunjuk penanganan bahaya
Kebijakan
Iklan dalam aplikasi, situs web, atau produk lain yang dipromosikan, terutama iklan di aplikasi, akan dianggap berbahaya jika melanggar hukum periklanan, memanipulasi perilaku pengguna, atau mengganggu pengalaman pengguna secara signifikan.
Contoh hal-hal yang tidak diperbolehkan:
Iklan ilegal yang mempromosikan konten yang dilarang secara global, seperti layanan dewasa atau layanan judi
Iklan penipuan yang menyesatkan pengguna dengan mengarahkan mereka ke destinasi tidak terduga
Klaim keuangan yang berlebihan, menghilangkan informasi penting, atau salah menggambarkan fitur produk
Iklan spam yang mengganggu pengalaman pengguna melalui pengulangan berlebihan, metode yang mengganggu, atau visual yang agresif
Kebijakan
Anda harus tahu bahwa meskipun cocok dengan deskripsi yang diiklankan, produk mungkin tidak memenuhi preferensi pribadi atau ekspektasi pengguna.
Contoh:
Komplain subjektif tentang rasa atau efek, misalnya ketika pelanggan memesan makanan atau produk skincare dan merasa tidak puas
Komplain terkait harga dan nilai, misalnya ketika pengguna merasa produk terlalu mahal untuk kualitas atau efektivitasnya
Komplain tentang persepsi efektivitas suatu produk, misalnya ketika konsumen mengharapkan hasil tertentu dari suplemen atau produk serupa
Kami berhak mengambil berbagai tindakan, seperti penolakan iklan atau penangguhan akun iklan, tergantung tingkat keparahan pelanggaran dan situasi. Untuk informasi selengkapnya, baca Panduan Manajemen TikTok Ads After Conversion Experience.