Bahasa Indonesia
Buat Iklan

Membuat Kampanye

  1. Pembuatan Iklan /
  2. Membuat Kampanye /
  3. Struktur Kampanye Iklan /

Tentang Struktur Iklan TikTok

Terakhir diperbarui: Februari 2025

Struktur TikTok Ads memiliki tiga bagian: Kampanye (Campaigns), Grup Iklan (Ad Groups), dan Iklan (Ads).


Kita akan mempelajari cara ketiganya bekerja sama untuk membuat kampanye iklan yang sukses!


Memahami struktur kampanye akan membantu Anda menyiapkan penargetan audiens, mengalokasikan anggaran, dan mendesain materi iklan dengan lebih baik. Dengan demikian, Anda dapat memperluas jangkauan iklan, meningkatkan kinerja iklan, dan pada akhirnya mencapai sasaran kampanye Anda.



TikTok Ads Structure


Kampanye

Langkah pertama untuk menjalankan iklan di TikTok Ads adalah membuat Kampanye. Ini berarti Anda juga perlu menentukan tujuan (atau sasaran) kampanye, yaitu hasil akhir yang ingin Anda capai.


Berikut langkah-langkah dasar untuk menyiapkan kampanye Anda:

  1. ​Pilih Tujuan Kampanye (Campaign Objective)

  2. ​Atur Anggaran Kampanye (Campaign Budget)

  3. ​Mulai membuat grup iklan


Anda dapat memilih dari berbagai tujuan, seperti menarik lebih banyak orang untuk menginstal aplikasi Anda (penginstalan aplikasi) atau meningkatkan kunjungan ke situs Anda (traffic).


Di tingkat kampanye, Anda juga dapat menetapkan anggaran kampanye, baik harian, sepanjang masa, maupun tanpa batas.


Baca Membuat Kampanye untuk detail selengkapnya.


Di dalam tiap kampanye, Anda akan memiliki beberapa grup iklan yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan iklan dan mengukur kinerja. Mari kita pelajari.


Grup iklan

Anda dapat menentukan penempatan iklan, audiens, audiens target, anggaran kampanye, jadwal, sasaran pengoptimalan, dan penawaran untuk setiap grup iklan di tingkat grup iklan.


Berikut ini langkah-langkah dasar untuk menyiapkan grup iklan Anda:

  1. ​Pilih Penempatan (Placements)

  2. ​Isi Detail Iklan (Ad Details)

  3. ​Siapkan Audiens Target (Target Audience)

  4. ​Siapkan Anggaran Kampanye (Campaign Budget) dan Jadwal (Schedule)

  5. ​Atur Sasaran Pengoptimalan (Optimization Goals) dan Metode Penawaran (Bidding Method)

  6. ​Mulai membuat iklan


Di tingkat grup iklan, ada banyak tindakan yang tersedia, dan sangat penting dalam menentukan jalannya iklan Anda.


Baca Membuat Grup Iklan untuk detail selengkapnya.


Tiap grup iklan dapat berisi satu atau beberapa iklan. Dengan demikian, Anda dapat membandingkan penayangan berbagai iklan dan mengoptimalkan berdasarkan kinerjanya. Mari pelajari unit terakhir dari struktur TikTok Ads.


Iklan

Iklan adalah konten yang ditayangkan kepada audiens target, yang dapat dilihat di aplikasi seluler mereka.


Berikut ini langkah-langkah dasar untuk menyiapkan grup iklan Anda:

  1. ​Beri Nama Iklan Anda

  2. ​Tetapkan nama tampilan dan foto profil

  3. ​Unggah gambar atau video

  4. ​Tambahkan teks, termasuk teks iklan dan tombol ajakan bertindak

  5. ​Sertakan URL pelacakan


Iklan dapat berbentuk gambar atau video. Anda dapat mengunggah semua materi iklan dan teks di tingkat iklan.


TikTok Ads juga menawarkan berbagai alat pembuatan video yang memudahkan Anda membuat iklan yang menarik tanpa membutuhkan keterampilan pengeditan.


Baca Membuat Iklan untuk detail selengkapnya.


Inilah bagian terakhir Struktur TikTok Ads. Berbekal pengetahuan umum tentang cara menyiapkan kampanye, Anda siap untuk mulai membuat dan mengoptimalkan iklan.


*Apakah informasi ini membantu?
Artikel Relevan
Cara Menyiapkan TikTok di Loja Integrada
About TikTok on Mercado Shops
Tentang Struktur Iklan TikTok