TikTok Shop dan Showcase
Terakhir diperbarui: Januari 2024

TikTok Commerce menawarkan fitur dan solusi iklan yang membantu brand, merchant, kreator, dan mitra untuk berinteraksi bersama pelanggannya dengan lebih baik. Dengan solusi ini, e-commerce dapat menjual produknya melalui konten video, TikTok LIVE, dan tab Product Showcase di profil TikTok-nya.


Baca Tentang TikTok Commerce untuk mempelajari selengkapnya.


Tentang TikTok Shop dan Showcase

TikTok Shop adalah solusi E-commerce lengkap yang bisa meningkatkan angka penjualan dan pertumbuhan brand di TikTok. Solusi ini memungkinkan seller menjual produknya langsung di TikTok melalui video in-feed, LIVE, dan tab Showcase. Seller juga dapat mengakses data aktivitas pascapembelian. Selain itu, pelanggan juga bisa lebih mudah menemukan produk, melihat detailnya, dan membelinya, semuanya di TikTok.


TikTok Shop saat ini tersedia di Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Inggris Raya, Amerika Serikat, dan Vietnam


Product Showcase adalah fitur yang memungkinkan pelanggan untuk berbelanja langsung dari akun seller atau kreator. Fitur ini ditampilkan dengan ikon kantong belanja di halaman profil akun TikTok. Pelanggan dapat menelusuri berbagai produk dan brand, atau produk dari kreator dengan mudah dan cepat.


Tab Product Showcase dapat berisi:

  • ​Semua produk TikTok Shop.

  • ​Beberapa produk dari satu Shop.

  • ​Produk dari beberapa Shop.

TikTok Shopping and Showcase-PNG

Hal yang perlu Anda tahu sebelum menggunakan TikTok Shop dan Showcase

  1. ​TikTok Shop dan Showcase tidak sama.

    • Jika Anda hanya punya Showcase tapi tidak punya TikTok Shop, Anda masih bisa mengiklankan produk yang ada di Showcase. Baca Cara menyiapkan Video Shopping Ads dengan Showcase.

    • ​Jika Anda memilih Showcase atau TikTok Shop sebagai Sumber Produk, daftar produk yang dapat dipilih untuk iklan akan berubah.

    • ​​​TikTok Shop menampung inventaris produk milik seller. Jika Anda menjual produk melalui akun resmi, akun pemasaran atau afiliasi, Anda boleh memiliki atau tidak memiliki TikTok Shop.

  2. ​Tidak semua orang yang memiliki Showcase akan memiliki TikTok Shop.

    • Misalnya, brand dapat memberikan izin kepada pihak eksternal untuk menjual produk atas nama mereka. Produknya akan ditampilkan di Showcase pihak eksternal tersebut agar bisa dibeli pelanggan. Pihak eksternal tersebut tidak memiliki stok produk yang dijual, melainkan hanya menjualnya atas nama brand.


Hal yang perlu Anda tahu untuk menggunakan TikTok Shop dan Showcase

Memiliki Showcase bukan berarti Anda juga memiliki TikTok Shop. Contoh berikut menunjukkan berbagai skenario yang dapat terjadi antara TikTok Shop dan Showcase.


Contoh

  1. ​Khusus untuk akun TikTok resmi, semua produk brand akan secara otomatis ditampilkan langsung di Showcase mereka.

  2. ​Brand dapat mengizinkan akun pemasaran/afiliasi untuk menjual produk atas nama mereka. Showcase milik akun pemasaran/afiliasi tersebut akan menampilkan beberapa atau semua produk brand.

    • Contoh 1: Sebuah brand alas kaki dapat mengizinkan beberapa akun pemasaran, yang dioperasikan oleh pihak eksternal, untuk menjual produk atas nama mereka.

    • Contoh 2: Dua brand alas kaki yang berbeda dapat mengizinkan akun pemasaran/afiliasi yang dioperasikan oleh peritel besar atau toko khusus, untuk menjual produk atas nama brand tersebut.


Cara menggunakan TikTok Shop dan Showcase

Sebagai akun TikTok resmi

Jika Anda memiliki akun TikTok resmi dengan TikTok Shop, Showcase Anda akan menampilkan semua produk Anda.


Mekanisme menghubungkan produk Anda di TikTok Shop dan Showcase:
  • ​Di Seller Center, hubungkan Akun TikTok resmi. Setelah pemegang Akun TikTok mengonfirmasinya, semua produk TikTok Shop secara otomatis akan ditampilkan di Showcase.

  • Proses ini bergantung pada negara tempat Shop Anda melakukan penjualan. Pilih negara Anda untuk informasi selengkapnya: Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Inggris Raya, Amerika Serikat, dan Vietnam.

  • ​Setiap TikTok Shop hanya dapat memiliki 1 Akun TikTok resmi.

  • ​Setiap Akun TikTok hanya dapat dihubungkan ke 1 TikTok Shop sebagai Akun TikTok resmi. Akun TikTok resmi tidak dapat dihubungkan ke TikTok Shop lainnya.


Sebagai akun TikTok pemasaran

Showcase Anda akan menampilkan beberapa atau semua produk sebuah brand.

Mekanisme menghubungkan produk Anda di TikTok Shop dan Showcase:

  • Di Seller Center, hubungkan Akun TikTok pemasaran. Setelah pemegang Akun TikTok mengonfirmasinya, pemegang Akun TikTok dapat memilih beberapa atau semua produk TikTok Shop yang akan ditampilkan di Showcase.

  • Proses ini bergantung pada negara Anda. Pilih negara Anda untuk informasi selengkapnya: Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Inggris Raya, Amerika Serikat, dan Vietnam.

  • ​Setiap TikTok Shop dapat memiliki maksimum 4 Akun TikTok pemasaran.

  • ​Setiap Akun TikTok hanya dapat dihubungkan ke 1 TikTok Shop sebagai Akun TikTok pemasarannya. Sebuah Akun TikTok pemasaran dapat dihubungkan ke TikTok Shop lain sebagai Akun TikTok afiliasi.


Sebagai akun TikTok afiliasi

Showcase Anda akan menampilkan beberapa atau semua produk sebuah brand.

Mekanisme menghubungkan produk Anda di TikTok Shop dan Showcase:

  • ​Seller membuat rencana afiliasi. Kemudian, sebuah Akun TikTok dapat memilih untuk berpartisipasi dalam rencana afiliasi tersebut dan dapat memilih beberapa atau semua produk TikTok Shop untuk ditampilkan di Showcase.

  • ​Setiap TikTok Shop dapat memiliki banyak Akun TikTok afiliasi yang berpartisipasi dalam rencana afiliasi.

  • ​Setiap Akun TikTok afiliasi dapat berpartisipasi dalam banyak rencana afiliasi TikTok Shop.


Baca Cara menyiapkan Video Shopping Ads dengan Showcase untuk selengkapnya.

Konten