Kampanye Smart+
Untuk meningkatkan kinerja Smart+, TikTok membatasi jumlah Smart+ Campaign yang aktif.
Kuota Smart+ Campaign akan membatasi jumlah Smart+ Campaign yang aktif berdasarkan riwayat pengeluaran iklan dalam setiap akun iklan. Kami menetapkan tiga tingkat volume Smart+ Campaign. Setiap akun iklan diberi kuota dasar yang ditentukan berdasarkan pengeluaran bulanan tertinggi dalam 12 bulan terakhir.
Indikator kuota akan selalu ditampilkan di alur pembuatan iklan bagi pengiklan yang sudah melebihi 80% batas kuotanya.
Tingkat | Kriteria Kelayakan | Kuota Dasar (Base) |
1 | $0 <= pengeluaran bulanan < $1.500 | 50 Smart+ Campaign aktif |
2 | $1.500 <= pengeluaran bulanan < $150.000 | 200 Smart+ Campaign aktif |
3 | pengeluaran bulanan >= $150.000 | 1.000 Smart+ Campaign aktif |
Dengan membatasi Smart+ Campaign yang aktif, kampanye lainnya akan punya peluang lebih tinggi untuk bisa melewati fase pengayaan data, mencapai kinerja yang stabil, dan memperpanjang masa tayang rata-ratanya. Kami sarankan Anda menerapkan tips pengelolaan batas akun iklan untuk fokus pada kampanye yang ada dan mendiversifikasinya.
Saat Smart+ Campaign sudah mencapai 80% dari kuotanya, Anda akan menerima notifikasi di Ads Manager yang menunjukkan kapasitas kampanye yang masih tersisa di akun iklan Anda.
Anda akan melihat notifikasi jika sudah mencapai batas Smart+ Campaign dan mencoba mengaktifkan lebih banyak Smart+ Campaign. Jika ingin membuat lebih banyak Smart+ Campaign saat akun sudah mencapai batas kuota, Anda harus meningkatkan pengeluaran bulanan Anda. Jika ingin membuat Smart+ Campaign baru, Anda dapat menonaktifkan Smart+ Campaign lain yang berpengeluaran rendah.