Sumber Informasi Kebijakan Iklan
Cara Membuat Grup Iklan
Gambaran Penempatan
Penargetan Iklan
Audiens
Audiens Serupa
Bidding dan Pengoptimalan
Kesesuaian dan Keamanan Brand
Tipe Penayangan
Audiens Tersimpan bisa dipakai untuk menyimpan pengaturan penargetan agar Anda dapat menggunakannya kembali untuk membuat grup iklan dan kampanye mendatang. Dengan fitur ini, pengiklan bisa melewati langkah repetitif, menghemat waktu, serta meningkatkan pengalaman dalam menjalankan kampanye di TikTok Ads Manager.
Berikut pengaturan penargetan yang saat ini bisa disimpan:
Lokasi
Bahasa
Gender
Usia
Minat dan perilaku
Sistem operasi dan versinya
Model perangkat
Tipe koneksi
Operator (Carrier)
Penyertaan dan pengecualian Audiens Kustom
Dari tab Kampanye, buat kampanye dan lanjutkan sampai bagian Penargetan Audiens. Untuk mempelajari selengkapnya tentang penargetan audiens, lihat:
Buat audiens dan klik Simpan audiens baru.
Di layar berikutnya, Anda dapat:
Memberikan nama audiens.
Memvalidasi pengaturan penargetan yang telah diperbarui di bagian Audiens Tersimpan dan mengklik Lihat Selengkapnya untuk meninjau detailnya.
Simpan untuk membuat Audiens Tersimpan baru. Setelah tersimpan, Anda akan melihat pesan "Audiens Tersimpan berhasil dibuat".
Jika terjadi kesalahan, Anda akan melihat "Tidak dapat menyimpan audiens baru". Catatan: Anda dapat membuat maksimal 100 Audiens Tersimpan. Jika lebih dari itu, Anda mungkin tidak dapat menyimpan audiens baru.
Buka Alat. Di bagian Audiens, klik Audience Manager dan cari Audiens Tersimpan Anda.
Untuk setiap Audiens Tersimpan, Anda dapat: melihat detailnya, mengedit nama audiens, menghapusnya, atau membuat iklan.
Selama proses pembuatan kampanye, lanjutkan ke tahap Penargetan Audiens dan pilih Audiens Tersimpan dari menu drop-down. Setelah dipilih, Anda akan melihat pesan "Audiens Tersimpan diterapkan".
Setelah berhasil diterapkan dan grup iklannya dipublikasikan, detail ini bisa Anda lihat di Alat > Audience Manager > Audiens > Audiens Tersimpan. Catatan: Jika Anda melakukan perubahan setelah mengimpor Audiens Tersimpan, perubahan tersebut dianggap sebagai audiens baru dan detail grup iklannya tidak akan muncul pada bagian Audiens Tersimpan.
Jika audiensnya tidak dapat diterapkan pada sebuah grup iklan (setengah atau semuanya), Anda akan melihat keterangannya. Ini biasanya terjadi karenya adanya konflik antara Audiens Tersimpan dan tujuan kampanye Anda. Silakan lanjutkan pengaturannya.