Pajak
Invoice
Transaksi
Informasi Penagihan
Pada tanggal 29 September 2021, Kementerian Keuangan Vietnam menerbitkan Surat Edaran 80/2021/TT-BTC yang memberikan panduan implementasi Undang-Undang Administrasi Pajak dan Surat Keputusan Pemerintah 126/2020/ND-CP. Surat edaran ini berlaku mulai 1 Januari 2022.
Untuk memastikan kepatuhan kami terhadap pembaruan undang-undang perpajakan setempat dan menyederhanakan praktik kami di pasar Vietnam, TikTok Pte. Ltd. ("TikTok") telah terdaftar untuk pajak Vietnam. TikTok kini bertanggung jawab atas pelaporan pajak di Vietnam untuk penyediaan iklan TikTok ke semua pelanggan yang menetapkan Vietnam sebagai negara penagihannya di akun TikTok Ads Manager.
Mulai 1 Januari 2024, kami akan memungut PPN 5% dari pengeluaran Anda untuk semua pembelian yang dilakukan di Vietnam. TikTok akan bertanggung jawab penuh untuk melaporkan dan menyetorkan Pajak Digital Vietnam (PPN dan PPh) atas pembelian Anda.
Sebagai referensi, tarif PPN standar adalah 5%. Basis penghitungan pajak adalah pendapatan TikTok yang diperoleh dari pembelian di Vietnam. Berikut ini contoh penghitungan pajak:
Jumlah invoice | 1.000 |
PPN (5%) | 50 |
Total pembayaran | 1.050 |
Jika Anda adalah organisasi terdaftar pajak di Vietnam, sebaiknya Anda memperbarui pengaturan akun TikTok Ads Manager untuk menampilkan status pajak Anda sebagai bisnis terdaftar PPN. Silakan masukkan kode pajak valid Anda ke kolom ID pajak. Kode pajak nantinya akan disertakan dalam invoice Anda. Perhatikan bahwa kode pajak harus dalam format 10 atau 13 digit angka. Pastikan Portal Registrasi Bisnis Nasional Vietnam dapat memverifikasi kode pajak Anda. Anda bertanggung jawab penuh untuk memastikan akurasi dan validitas informasi yang diberikan. TikTok tidak akan menerbitkan ulang invoice jika informasi yang Anda kirimkan salah.
Jika Anda bukan organisasi terdaftar pajak di Vietnam, Anda tidak perlu melakukan tindakan apa pun.
Catatan: TikTok tidak dapat memberikan saran terkait pajak. Jika ada pertanyaan seputar pajak pembelian iklan, silakan hubungi konsultan pajak atau otoritas pajak setempat. Anda bertanggung jawab penuh atas setiap kewajiban pajak berdasarkan undang-undang untuk melaporkan atau memotong dan membayar.